Skip to main content

Galaxy Note 7 - Harga Dan Spesifikasi


Galaxy Note 7 - Diluar kebiasaan, Samsung langsung mengumumkan jadwal ketersediaan dan harga Galaxy Note 7. Smartphone terbaru dari Samsung ini baru saja diluncurkan pada Selasa 2 Agustus 2016. Jadi Galaxy Note 7 yang baru diumumkan tadi sudah bisa dipesan di Indonesia mulai 5 Agutus ujar Marketing Director IT dan Samsung Mobile Indonesia "Vebbyna Kaunang" setelah acara peluncuran di New York, AS.

Mungkin diantara kalian masih penasaran dengan fitur apa saja yang di hadirkan pada Galaxy Note 7 ini ? Yang namanya Produk terbaru pasti mempunyai fitur Hardware yang lebih baru juga. Kita simak aja yukk spesifikasi lengkap dari Galaxy Noye 7 dibawah ini :

Spesifiksi Galaxy Note 7


# Body dan layar

Dari segi bodi, Galaxy note 7 ini mempunyai dimensi dengan ukuran 153.5 x 73.9 x 7.9mm dan 6.04 x 2.91 x 0.31 in, ditambah adanya fitur anti air  dengan certifikat IP68 certified - dust proof and water resistant hingga 1.5 meter dengan jarak waktu 30 menit. Dari segi layar sendiri, Galaxy note 7 memakai tekhnologi Super AMOLED capacitive touchscreen dengan ukuran layar yang lebar yaitu 5.7" inch dan memiliki tingkat kerapatan hingga 1440 x 2560 pixels dan 518 ppi pixels density. Tidak hanya sampai disitu saja, Galaxy note 7 ini memakai pelindung layar terbaru yaitu Corning Gorilla Glass 5 yang dapat melindungi handphone ini dari goresan bahkan benturan yang tidak di inginkan. 

# Hardware

Galaxy note 7 ini mengguakan sistem android terbaru besutan Google, v6 Marswallow yang rencananya akan diupdate ke sistem operasi yang lebih baru lagi yaitu v7 ( Nougat ). Dalam masalah dapur pacu, Galaxy note 7 ini menggunakan CPU yang berkekuatan 2.3 GHz Quad-core Mongoose dan Quad-core 1.6 GHz Cortex-a53 yang semakin membuat handphone ini anti nge-lag sangat lancar dalam menjalankan beberapa aplikasi dan games sekaligus. Apalagi adanya GPU Mali-t880MP12 dan memori Ram sebesat 4GB.

# Memori

Dari segi penyimpanan memori, Galaxy note 7 ini mempunyai penyimpanan internal 64GB yang sangat lega sekali, sangat baik buat kita manfaatkan ketika kita mempunyai beberapa file seperti Gambar, Video dan berkas lainnya tanpa takut kekurangan memori. Namun. jika anda merasa kurang dengan penymoanan tersebut, anda juga dapat menambahkannya dengan microSD hingga 256GB.

# Kamera

Nah... Dari sinilah bisanya para pecinta selfi suka melirik seberapa besar kamera yang dibawakan tiap handphone, Galaxy note 7 ini dibekali kamera dengan berukuran 12MP, dengan lensa f/1.7 26mm, phase detection autofocus, OIS dan LED Flash. Dan fitur tambahan lainnya seperti Geo-tagging, Simultaneous 4k video dan 9MP image recording, Touch focus, Face/smile detection dan juga Auot HDR dengan kekuatan video yang mampu merekam di 2160@30fps, 1080@60fps, 720@240fps dual recording sangat baik sekali ya buat anda semua yang suka mengabadikan momen bersama teman dan keluarga anda.

# Konektivitas

Galaxy note 7 ini menghadirkan konektivitas jaringan di GSM, 2G, 3G, LTE dengan kecepatan HSPA hingga 42.2/5.76Mbps, LTE Cat9/Cat10 or LTE Cat12 600/150Mbps. Pasti anda sendiri akan merasakan kepuasan ketika anda memulai browsing dan download tanpa ada rasa lelet sakalipun. Adanya fitur Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi direct, dan juga Hotspot serta menggunakan Bluetooth v4.2 A2DP lebih cepat dalam mengirim berkas kepada perangkat lainnya.

# Baterai

Dalam segi baterai, Galaxy note 7 ini menggunakan baterai dari Li-po dengan kapasitas 3500 mAh yang tidak bisa dicopot atau diganti sembarangan. Karena sudah tertanam didalamnya.

# Harga galaxy note 7




Dalam masalah harga, sudah pasti Galaxy note 7 ini dapat menguras kantong anda, seperti yang di ujar oleh "Vebbyna" bahwa Galaxy note 7 ini akan dibandrol dengan harga sekitar Rp.10.777.000 di indonesia. Dalam masa pre-order, Galaxy note 7 ditawarkan dengan potongan harga hingga Rp.900.000. Tidak hanya itu saja, disina ada paket spesial dengan Gear VR versi terbaru dan Gear Fit 2. Paket dengan headset virtual reality Samsung Gear versi terbaru dibandrol dengan harga Rp. 11.277.000. Meskipun harganya mahal, tapi menurut saya sesuai dengan fitur Hardware terbaru yang dibawakannya untuk bisa kita nikmati.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar